Home Berita Multaqo PULDAPII ke-12 resmi dibuka

Multaqo PULDAPII ke-12 resmi dibuka

0
Multaqo PULDAPII ke-12 resmi dibuka

Al-Umm, Malang – Perhelatan akbar PULDAPII resmi dibuka pada Jum’at siang (11/10/2019) oleh Dinas Pendidikan Jawa Timur, mewakili Gubernur Jatim Dra. Hj. Khofifah Indar Parawansa, M.Si, yang berhalangan hadir karena memiliki agenda kedinasan di kabupaten Magetan.

Meski tidak dihadiri dan dibuka langsung oleh gubernur jatim, namun hal tersebut tidak mengurangi antusiasme peserta dan tamu undangan dalam acara pembukaan tersebut.

Panitia acara menyebutkan sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat hadir dalam acara pembukaan tersebut.

“alhamdulillah acara berjalan dengan lancar, turut hadir kapolsek dan danramil lowokwaru, ketua MUI KH. Taufiq kusuma, mantan rektor Universitas Brawijaya, Prof. Dr. Ir. Mohammad Bisri, MS, dan beberapa tokoh masyarakat lain” ungkap Aniq Darajat, M.Pd selaku ketua sie acara multaqo ke-12.

Sementara pimpinan Pesantren Al-Umm, Dr. KH. Agus Hasan Bashori, Lc, M.Ag, menyebutkan bahwa ibu gubernur sudah berusaha untuk hadir dan membuka langsung multaqo ke-12 ini, namun dikarenakan beberapa hal, beliau akhirnya mewakilkan kepada Dinas Pendidikan Jawa Timur.

“hingga last minute, info yang saya terima ibu gubernur sangat ingin hadir, namun setelah melihat jam 11 siang posisi masih di magetan, beliau langsung menghubungi Dinas Pendidikan untuk mewakili dalam pembukaan ini” ungkap Kyai Agus.

Sebagaimana diketahui, PULDAPII menyelenggarakan multaqo ke-12 di Pesantren Islam Al-Umm, Kota Malang, pada jum’at – ahad (11-13/10/2019). Acara ini rencananya akan dihadiri oleh 180 peserta dari 88 lembaga dan dibuka oleh Gubernur Jawa Timur, Ibu Hj. Dra. Khofifah Indar Parawansa, M.Si. Selain itu gelaran akbar PULDAPII ini juga mengundang sejumlah pejabat pemerintah kota dan tokoh masyarakat kota Malang.

Reporter : Aminullah Yasin

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here